Santet dan Sihir Perbuatan Tercela yang Dilarang Allah SWT, Ini Cara Menangkalnya!

DINUL ISLAM, TeropongRakyat.com – Santet dan sihir merupakan perbuatan tercela yang dilarang dalam Islam. Dalam ajaran agama, segala bentuk sihir dianggap sebagai tindakan yang menyimpang dan bertentangan dengan tauhid. Allah SWT telah menegaskan dalam Al-Qur’an bahwa sihir adalah perbuatan yang dapat menyesatkan dan membawa mudarat bagi manusia.

Dalam sebuah unggahan di akun Fatimah Islamiah, dijelaskan mengenai cara mengatasi santet atau sihir bagi seseorang yang mengalaminya. Dalam video yang beredar, disebutkan bahwa terdapat amalan yang bisa dilakukan sebagai bentuk perlindungan diri.

“Jika ada yang terkena santet, maka cabulah tiga helai rambut yang ada di ubun-ubunya lalu bakar di api lilin merah. Niatkan ini sebagai pengembalian perbuatan tersebut lewat perantara api, lalu bacakan ‘Ya Jabar Ya Kholil Wujud’ sebanyak 11 kali,” jelas narasi dalam unggahan video tersebut.

Sebelum melakukan amalan ini, dianjurkan untuk mengambil air wudhu terlebih dahulu.

“Jangan lupa berwudhu ketika melakukan amalan ini,” sambung narasi dalam video tersebut.

Namun, dalam Islam, perlindungan terbaik dari santet dan sihir adalah dengan memperkuat keimanan kepada Allah SWT. Membaca Al-Qur’an, khususnya ayat-ayat perlindungan seperti Ayat Kursi, Surat Al-Falaq, dan Surat An-Nas, serta berdoa kepada Allah adalah cara utama yang diajarkan dalam Islam untuk menangkal gangguan sihir. Rasulullah SAW juga mengajarkan ruqyah syar’iyyah sebagai metode yang sesuai dengan syariat Islam dalam menangkal pengaruh buruk sihir dan gangguan jin.

Para ulama mengingatkan agar umat Islam tidak terjerumus ke dalam praktik yang tidak memiliki dasar kuat dalam Al-Qur’an dan Hadis. Segala bentuk perlindungan sebaiknya tetap merujuk pada ajaran Islam yang sahih agar tidak terjerumus dalam kesyirikan.(OneMoro)